Kamis, 29 April 2010

Cara membuat e mail

CARA MEMBUAT EMAIL



APA ITU EMAIL??? istilah ini sering sekali kita dengar, baik di dunia maya maupun di dunia nyata. bagi orang tertentu mungkin sudah mengerti apa itu pengertian dari email , tapi ada juga beberapa atau banyak orang yang belum mengerti istilah email. Email merupakan singkatan dari Electronic Mail, atau dalam bahasa Indonesianya Surat Elektronik, yaitu surat yang pengirimannya menggunakan sarana elektronik yaitu dengan jaringan internet, dengan surat elektronik atau email ini seseorang dapat mengirim naskah teks, gambar, atau bahkan mengirimkan aplikasi atau file kepada seseorang yang tentunya juga memiliki email (surat elektronik) dalam waktu yang sangat singkat. Karena email ini menggunakan jaringan internet, maka alamatnya pun juga menyesuaikan dengan penyedia layanan email di internet. Contoh penyedia layanan email adalah www.mail.yahoo.com, www.mail.google.com, dll. penyedia email biasanya menyediakan dua layanan, yaitu layanan berbayar dan layanan gratis. Perbedaan antara layanan yang berbayar dan yang gratis adalah biasanya pada kapasitas ruang untuk penampung surat, dan juga pemberian alamat email.

Berikut beberapa alasan kenapa harus mempunyai Email (akun) di Yahoo :

Kapasitas data tak terbatas (unlimited)

Dengan kapasitas data yang tidak terbatas, maka anda tidak perlu khawatir akan banyaknya data yang disimpan di dalam akun email anda. Anda tidak perlu menghapus file yang di miliki seperti email, foto ataupun dokumen.

Akses POP dan SMTP

Dengan adanya akses POP dan SMTP, maka anda yang ingin mengelola email dengan menggunakan soft ware client semisal Microsoft outlook, Thunder bird, Windows Live Mail dan lain sebagainya, anda bisa melakukan pengaturan / setting agar email diserver yahoo bisa di teruskan ke software email client.

Akses Yahoo! Messenger

Yahoo! Messenger adalah merupakan salah satu layanan dari Yahoo! yang sangat populer, dengan menggunakan layanan Yahoo! Messenger anda dapat dengan mudah melakukan interaksi maya ( lebih akrab disebut chatting) dengan orang lain baik itu melalui tulisan, suara (voice), serta dapat juga menggunakan web camera sehingga bisa melihat lawan bicara melalui layar monitor komputer. Untuk bisa mengakses Yahoo! Messenger, anda harus menggunakan email yahoo.

Akses Situs Komunitas Mybloglog

Mybloglog.com adalah salah satu web komunitas di internet yang cukup populer, untuk mendaftar ke situs tersebut anda di haruskan menggunakan Email yahoo karena mybloglog kini merupakan bagian dari keluarga yahoo.

MendaftarkanWeb atau Blog ke mesin pencari Yahoo! (Yahoo! Search Engine)

Saat ini mesin pencari yahoo! (Yahoo! Search Engine) merupakan mesin pencari terbesar kedua di dunia setelah mesin pencari Google. Bagi anda yang sudah mempunyai web atau blog yang ingin mendaftarkan web atau blog nya ke mesin pencari yahoo Maka anda perlu mempunyai akun di yahoo!.
Serta masih banyak lagi layanan-layanan dari yahoo yang bisa anda nikmati dengan persyaratan harus menggunakan akun yahoo. Oleh karena alasan tersebut, maka id Tutorial menyarankan agar anda mempunyai akun di yahoo!

Untuk lebih jelas tentang email, di bawah ini akan saya jelaskan langkah-langkah cara membuat email gratis, dalam hal ini saya memilih www.mail.yahoo.com. Atau Klik YAHOO ini untuk memulai.


1. langkah pertama ini tentunya adalah membukan browser kamu dulu yaaaaa, 
kemudian masukkan alamat urlnya, www.mail.yahoo.com,
(Lihat gambar dibawah ini) 

2. sesaat kemudian akan muncul halaman yahoo mail, pastikan halamannya seperti gambar di bawah ini

3. Perhatikan pada halaman sebelah kanan, jika nanti kamu sudah mendaftar dan ingin membuka email, maka masukkan id yahoo dan paswod kamu, lalu klik Sign in. Tapi karena kamu belum mendaftar, dan belum mempunya Id yahoo dan pasword tentunya, maka kamu klik saja menu Sign Up yang berada pada bagian bawahnya menu sign in kadang juga berada di bagian atas, pokoknya cari saja yang bertuliskan Sign Up atau Daftar .
4. sesaat setelah kamu klik Sign Up, akan muncul halaman berisi formulir pendaftaran pada email yahoo seperti pada gambar di bawah ini.
 5. Isilah formulir yang ada dengan data-data diri anda :
  • Nama Saya : isilah dengan nama depan serta belakang anda. Contoh : Susi.......
  • Jenis Kelamin : pilih sesuai dengan jenis kelamin anda, Laki-laki atau Perenpuan
  • Tanggal Lahir : Isi dengan tanggal lahir anda.
  • Saya tinggal di : Pilih negara yang anda tinggali. Contoh : Indonesia.
  • ID Yahoo! dan Email : isi dengan nama email yang di inginkan. Contoh : ncuuz24. Pada menu dropdown merupakan pilihan akun yang bisa pilih yaitu Yahoo.co.id, yahoo.com, ymail.com, serta rocketmail.com. Jika anda memilih yahoo.co.id, maka alamat email anda nantinya menjadi seperti ini : ncuuz24@yahoo.co.id. Terkadang nama email yang anda masukkan sudah di pakai oleh orang lain, maka nama tersebut harus di ganti dengan yang lain, misal ncuuz2010.
  • Kata Sandi : masukkan kata sandi yang anda inginkan. Di sarankan agar kata sandi ini merupakan campuran dari huruf, angka, atau karakter khusus agar orang lain tidak mengetahuinya, namun ingat! Anda tentu harus hapal akan nama sandi yang anda masukkan. Contoh :  a8An9+Gue*p4nkY ( ingat! Kata sandi peka terhadap huruf besar serta huruf kecil, anda harus benar-benar mengingatnya).
  • Ketik ulang Kata Sandi : tulis kembali kata sandi yang tadi di tuliskan. Misal :  a8An9+Gue*p4nkY
  • Email Alternatif : isi dengan alamat email yang lain yang anda punya, jika tidak punya maka di biarkan kosong saja. Ini di maksudkan apabila nanti anda lupa kata sandi dari email anda yang sedang di buat, bisa minta di kirim kata sandinya ke email alternatif tersebut.
  • Pertanyaan Keamanan 1 : pilih pertanyaan yang di inginkan. Misal :  Di kota manakah ayah anda di lahirkan.
  • Jawaban Anda : tulis jawaban dari pertanyaan kemanan 1. Misal : Bogor.
  • Pertanyaan Keamanan 2 : pilih pertanyaan kedua yang di inginkan. Misal : Siapakah tokoh kartun favorit Anda semasa kecil.
  • Jawaban Anda : tulis jawaban dari pertanyaan kemanan 2. Misal : popeye
  • Ketikan kode yang di tunjukan : isi dengan huruf atau angka yang muncul (*)
  • Klik tombol “Buat Akun Saya/Create my acount“.
  • Jika tidak ada yang salah dalam pengisian, email anda sudah selesai di buat. Namun jika ada kesalahan, yahoo akan memberikan keterangan mana yang salah dan anda harus memperbaikinya dan ulangi langkah (*)
  •   Setelah selsai maka tampilanya akan seperti gambar dibawah ini selanjutnya Klik Countinue:













    6. sesaat kemudian akan diarahkan ke kontak masuk emai kamu.. disitu pasti ada satu pesan masuk… isinya dari pihak yahoo.com sendiri, biasanya ucapan selamat datang atau menikmati
    (Lihat gambar dibawah ini)
     

    Selesai and Enjoyed



Tidak ada komentar:

Posting Komentar